Universitas Terbuka melalui Unit Program Belajar Jarak Jauh Universitas Terbuka Jakarta (UPBJJ-UT Jakarta) mengadakan kegiatan Orientasi Studi Mahasiswa Baru (OSMB) secara luring pada tanggal 4-5 Maret 2023. OSMB merupakan kegiatan pengenalan mengenai proses belajar mandiri dan wajib diselenggarakan oleh UT minimal satu kali per semester yang dilaksanakan di UPBJJ-UT di seluruh Indonesia. Adapun materi OSMB meliputi: Pengenalan dan Memahami lingkungan UT, Kehidupan Berbangsa, bernegara, dan Pembinaan Kesadaran Bela Negara, Sistem Pendidikan Tinggi, dan Belajar Mandiri dalam Sistem Pembelajaran Jarak Jauh UT.
Ada penambahan materi OSMB yaitu tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (PPKS). Penambahan materi PPKS ini menindaklanjuti Permendikbudristek No 30 Tahun 2021 tentang PPKS di Lingkungan Perguruan Tinggi, dan terbentuknya Satgas PPKS-UT melalui SK Rektor No. 5858 Tahun 2022 tertanggal 28 November 2022. Tugas awal Satgas PPKS-UT adalah melakukan dengan edukasi di lingkungan sivitas akademika terkait pencegahan dan penanganan kekerasan seksual melalui berbagai media yang ada di Lingkungan UT.
Kegiatan sosialisasi materi PPKS dilakukan pada kegiatan OSBM yang diselenggarakan oleh seluruh UPBJJ-UT. Agar sosialisasi PPKS-UT sesuai harapan, kami meminta UPBJJ-UT menyertakan anggota Satgas PPKS-UT yang berada di wilayah UPBJJ-UT sebagai narasumber dalam kegiatan tersebut di atas. Sosialisasi PPKS awal dilakukan di UPBJJ-UT Jakarta yang disampaikan oleh Ketua Satgas PPKS-UT, Dr. Mani Festati Broto, M.Ed secara luring pada hari Sabtu-Minggu, tanggal 4-5 Maret 2023, yang kemudian disusul di berbagai UPBJJ-UT baik secara luring maupun daring: UPBJJ-UT Aceh, UPBJJ-UT Ambon, UPBJJ-UT Bandung, UPBJJ-UT Banjarmasin, UPBJJ-UT Makassar, UPBJJ-UT Semarang, UPBJJ-UT Surabaya, dan UPBJJ-UT Manado. Paparan materi PPKS meliputi: pencegahan kekerasan seksual, bagaimana penanganannya, serta implikasi dari tindak kekerasan seksual. Universitas Terbuka (UT) memiliki komitmen kegiatan PPKS, oleh karenanya sosialisasi PPKS kepada mahasiswa baru yang menempuh studi di Universitas Terbuka merupakan bentuk keseriusan dan dukungan UT. Dengan memanfaatkan kegiatan OSMB yang dilakukan di lingkungan UT, akan lebih banyak mahasiswa tersosialisasi materi PPKS, harapannya pengetahuan mahasiswa tentang PPKS akan berlanjut menjadi agen pencegahan kekerasan seksual.